Harga Cabai Merah Melonjak Drastis di Blangpidie, Cabai Rawit Justru Anjlok Pasca Idulfitri
INISIATIF.CO, Blangpidie – Pasca Idulfitri, harga cabai di Pasar Tradisional Blangpidie mengalami pergerakan beragam. Yang mencolok adalah kenaikan tajam harga cabai merah keriting yang mencapai Rp55.000 per kilogram (kg), dari sebelumnya Rp30.000 per kg. Sementara itu, cabai rawit justru turun signifikan.
“Cabai merah keriting naik mendadak minggu ini,” kata Maulana, salah seorang pedagang cabai di Pasar Tradisional Blangpidie, Kamis (10/4/2025). Kenaikan ini diduga akibat berkurangnya pasokan dari daerah penghasil cabai.
Berbeda dengan cabai merah keriting, harga cabai rawit justru mengalami penurunan. Cabai rawit bencong turun dari Rp40.000 per kg menjadi Rp25.000 per kg, sementara cabai rawit kampung dijual seharga Rp28.000 per kg. Adapun cabai hijau keriting tetap stabil di angka Rp30.000 per kg.
Harga sayuran stabil, kentang naik
Sementara itu, harga komoditas hortikultura yang didatangkan dari Sumatera Utara masih stabil. Tomat dijual Rp8.000 per kg, wortel Rp10.000 per kg, buncis Rp10.000 per kg, dan kol Rp6.000 per kg.
Namun, kentang menjadi salah satu produk yang mengalami kenaikan, dari Rp12.000 per kg menjadi Rp16.000 per kg. Kenaikan ini diduga karena permintaan yang meningkat pasca-lebaran.
Pergerakan harga ini menjadi perhatian konsumen, terutama ibu rumah tangga yang harus menyesuaikan pengeluaran belanja harian.
Beberapa pembeli mengaku lebih selektif membeli cabai karena harganya yang fluktuatif.
“Kalau cabai mahal, saya kurangi atau cari alternatif bumbu lain,” ujar Siti, salah seorang pembeli di Pasar Blangpidie.[]