ADVERTISEMENT

Event Nasional Jadi Kunci Pengembangan Pemuda dan UMKM di Abdya

Foto: Istimewa.
Ringkasan Berita
  • Pengamat Kebijakan Publik mendorong Pemerintah Aceh Barat Daya kembali menggelar event nasional dan provinsi untuk pengembangan bakat pemuda.
  • Kehadiran kembali Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga dinilai menjadi momentum kebangkitan event lintas sektor di Abdya.
  • Event berskala besar diyakini berdampak langsung pada pertumbuhan UMKM, pariwisata, dan kesiapan Abdya sebagai tuan rumah MTQ Provinsi 2027.

Inisiatif Logo, Blangpidie – Pengembangan bakat generasi muda di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) dinilai membutuhkan dukungan konkret dari pemerintah daerah, salah satunya melalui pengagendaan kegiatan dan event perlombaan berskala nasional maupun provinsi.

Langkah tersebut tidak hanya berdampak pada peningkatan kapasitas pemuda, tetapi juga membuka ruang tumbuh bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

ADVERTISEMENT

Kehadiran kembali Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Abdya menjadi angin segar bagi kalangan muda. Dinas ini diharapkan mampu berkolaborasi dengan instansi terkait untuk menghidupkan kembali event-event lintas daerah yang sempat vakum.

Pengamat Kebijakan Publik, Muhammad Mairiska Putra, menilai kembalinya Disparpora merupakan momentum penting bagi pemuda Abdya untuk bangkit dan berkreasi.

ADVERTISEMENT

“Alhamdulillah Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga telah hadir kembali di Abdya melalui perjuangan keras saat PJ Bupati Abdya lalu, dan sekarang seyogyanya menjadi harapan bagi pemuda Abdya,” papar Putra.

Ia mengingatkan bahwa Abdya pernah memiliki pengalaman menggelar kegiatan olahraga berskala regional. Pada masa Bupati definitif kedua, Abdya tercatat pernah menjadi tuan rumah Turnamen Bulutangkis Tingkat Sumatra pada tahun 2015.

ADVERTISEMENT

“Oleh karena itu, sebaiknya pemerintah mengadakan lagi event-event skala Nasional & Provinsi di Abdya,” lanjutnya.

Menurut Putra, penyelenggaraan event berskala besar akan membawa dampak berlapis. Kehadiran peserta kompetisi beserta pendukungnya akan menggerakkan sektor perhotelan, kuliner, hingga UMKM lokal, termasuk penjualan oleh-oleh khas Aceh Barat Daya.

Ia menegaskan, penyelenggaraan event tidak harus sepenuhnya diprogramkan oleh pemerintah. Pemerintah daerah juga dapat berperan sebagai fasilitator dengan mendorong paguyuban dan komunitas pemuda untuk merancang kegiatan, disertai dukungan penuh dari sisi perizinan, anggaran, maupun promosi.

ADVERTISEMENT

Seiring dengan pelaksanaan event, percepatan pembangunan dan perbaikan fasilitas pendukung dinilai menjadi kebutuhan mendesak. Putra menyoroti rencana pembangunan Sport Center yang telah disampaikan Bupati sebagai langkah strategis yang perlu segera direalisasikan.

Di sektor pariwisata, Putra menilai pengembangan kawasan wisata sebaiknya difokuskan di sekitar ibu kota Blangpidie yang dikenal sebagai kota dagang. Ia mencontohkan hadirnya wahana Waterboom yang baru diluncurkan oleh pengusaha lokal sebagai langkah positif, namun masih perlu dilengkapi dengan destinasi lain.

“Baru-baru ini salah seorang pengusaha lokal telah melaunching Waterboom di Blangpidie, ini sangat bagus namun kurang cukup, ada baiknya pemerintah bekerja sama dengan lembaga terkait dan swasta untuk membangun semacam kebun binatang mini di sekitaran kota Blangpidie, karena itu akan menjadi magnet bagi wisatawan untuk hadir,” tambahnya.

Menurutnya, percepatan pengembangan event dan infrastruktur pariwisata menjadi semakin penting mengingat Aceh Barat Daya telah ditetapkan sebagai tuan rumah Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Provinsi pada tahun 2027.

Selain MTQ, berbagai event lintas sektor dinilai layak digelar, mulai dari bidang pendidikan, pariwisata, olahraga, kuliner, hingga ekonomi kreatif. Upaya tersebut diharapkan mampu memperkuat citra Abdya sebagai daerah yang ramah event, sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi lokal berbasis potensi pemuda dan UMKM.[]

Editor : Yurisman
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
inisiatifberdampak
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Tutup